Kuncipos.com - Guna menjalin komunikasi antara aparat Komando Kewilayahan dengan masyarakat bisa dilakukan di mana saja. Seperti yang dilakukan anggota Babinsa Koramil 07/Pauh Kambar Kodim 0308/Pariaman Kopda Eko Suryandi yang melakukan Komsos dengan Bapak Ali Amron alias ujang Warga nagari Sandi Ulakan Kec. Ulakan Tapakis Kab. Padang Pariaman selaku petani di wilayah binaan, Kamis (28/07/2022).
“Kegiatan tersebut bagian dari Komsos dalam mendukung program pemerintah yakni mewujudkan swasembada pangan. Upaya Babinsa selaku prajurit TNI di garda terdepan merupakan wujud keseriusan TNI dalam membantu pemerintah guna mewujudkan swasembada pangan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” jelas Babinsa.
Lanjutnya, TNI khususnya Babinsa serius dalam membantu Petani untuk mewujudkan upaya Swasembada Pangan.
“Dengan terjun langsung ke lapangan dan melakukan komunikasi tentunya akan terjalin hubungan yang baik dengan masyarakat, komunikasi dengan masyarakat tidak mengenal tempat, kegiatan ini sebagai wujud kedekatan TNI dengan masyarakat,” tutupnya.