Kuncipos.com - Babinsa Koramil 04/ Sicincin Kodim 0308/Pariaman Serma Wahyudi selain menjalankan tugas dan tanggung jawab sebagai Babinsa di wilayah binaan juga memiliki kegiatan produktif memelihara ikan nila konsumsi kolam ikan air deras dengan ukuran kolam 8x10 m2 dan ukuran 8x12 m2 sebanyak 6 buah milik pribadi di Korong Bari Nagari Sicincin Kecamatan 2x11 Enam Lingkung Kab. Padang Pariaman.
Bibit ikan nila yang sudah di isi masing masing kolam 10.000 ekor. Untuk bibit ikan nila saat ini berukuran 2,5 inci umur 3 Minggu. Mulai masuk bibit sampai panen membutuhkan waktu 4 s.d 5 bulan.
Banyak keuntungan yang dapat diperoleh dari ikan. Hasil panen bisa untuk memenuhi kebutuhan sehari hari, selain itu juga saya membuka lapangan kerja untuk orang lain.
Budidaya ikan nila mudah dilakukan. Jenis ikan tersebut sangat disukai masyarakat dari berbagai kalangan, karena selain rasanya lezat, juga mengandung omega tiga yang penting bagi kecerdasan otak.
Selain itu, permintaan dari masyarakat juga cukup tinggi karena dapat dikonsumsi oleh semua kalangan.
"Jadi semua orang senang dengan ikan nila karena rasanya enak dan harganya terjangkau," tutur Serma Wahyudi.