Kuncipos.com - Penyelenggaraan Pekan Kreativitas Mahasiswa Universitas (PKM-U) telah berakhir. Rektor UIN Imam Bonjol Padang menutup secara resmi pada Kamis (16/03) di Gedung J kampus 3 Sungai Bangek.
Ketua panitia, Dr. Daniel Chaniago, M.Hum., dalam laporannya mengucapkan terima kasih dan rasa bangga kepada seluruh mahasiswa yang terlibat dalam kepanitiaan.
“Saya bangga dan bersyukur atas kekompakan dan kesungguhan panitia yang dijalankan oleh mahasiswa dalam mengangkat acara PKM-U tahun 2023 ini” ungkapnya.
Sementara itu Rektor UIN IB, Prof. Dr. Hj. Martin Kustati, M.Pd., dalam sambutanya mengatakan bahwa melalui even Pekan Kreativitas Mahasiswa ini akan menumbuhkan jiwa-jiwa sportifitas yang akan siap saling berkolaborasi dan berinovasi untuk berkontribusi dalam mewujudkan kampus yang unggul. “Prestasi mahasiswa sangat berkontribusi dalam mencapai universitas yang unggul, mari kita satukan nafas dalam mengembangkan lembaga ini” ungkapnya.
Selain itu, lanjut Martin Kustati, PKM-U merupakan ajang silaturrahmi untuk menajamkan intelektualitas, kontrol emosional dan moralitas serta penempaan fisik bagi mahasiswa untuk menjadi dewasa dan mampu mengendalikan diri.
Rektor berpesan supaya mahasiswa sebagai aktor utama kampus, harus mempunyai kemampuan untuk menemukan (inventor), menciptakan (creator) dan melakukan pembaharuan (inovasi) agar mampu berkompetisi secara sehat dalam medan kehidupan.`
“Mari satukan nafas, rapatkan barisan semoga UIN IB pada PKM Regional nanti dapat kembali mengukir prestasi” tutupnya.
Perhelatan PKM-U telah diikuti oleh utusan terbaik fakultas-fakultas. Kegiatan PKM-U telah berlangsung dari tanggal 10-13 Maret 2023 yang dilaksanakan di Kampus 2 dan Kampus 3.
Hadir dalam acara penutupan PKM Wakil Rektor 3, Welhendri Azwar, S.Ag, M.Si, Ph.D., Kepala Biro AUPK, Muhammad Fuad Nasar, S.Sos, M.Sc para Dekan, Wakil Dekan 3, official, pelatih, ormawa dan seluruh peserta.
Juara umum pada PKM-U 2023 ini diraih oleh Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, yang mana sebelumnya pada PKM-U yang lalu dipegang oleh Fakultas Ushuluddin dan Studi Agama.